29Jan/26

LEBIH MUDAH DENGAN MS-TEAMS

Fakultas Komunikasi & Informasi UNIGA Gelar Pelatihan Microsoft Teams untuk Dosen

Garut, [28 Januari 2026] — Fakultas Komunikasi & Informasi (FKOMINFO) Universitas Garut (UNIGA) menyelenggarakan Pelatihan Pemanfaatan Microsoft Teams dalam Pembelajaran bagi dosen sebagai upaya peningkatan kualitas proses belajar mengajar berbasis digital.

Kegiatan ini bertujuan untuk membekali dosen dengan keterampilan penggunaan Microsoft Teams sebagai platform pembelajaran yang efektif, interaktif, dan terintegrasi, guna menunjang pelaksanaan perkuliahan daring maupun hybrid bagi mahasiswa FKOMINFO UNIGA.

Pelatihan mencakup pemanfaatan fitur-fitur utama Microsoft Teams, seperti pengelolaan kelas virtual, penyampaian materi perkuliahan, diskusi interaktif, kolaborasi tugas, hingga evaluasi pembelajaran. Dengan pelatihan ini, dosen diharapkan mampu mengoptimalkan teknologi digital dalam menciptakan pembelajaran yang lebih adaptif dan inovatif.

Dekan Fakultas Komunikasi & Informasi UNIGA menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen fakultas dalam meningkatkan kompetensi digital dosen serta mendukung transformasi pembelajaran di lingkungan perguruan tinggi.

Melalui pelatihan Microsoft Teams ini, FKOMINFO UNIGA berharap proses pembelajaran bagi mahasiswa dapat berlangsung lebih efektif, kolaboratif, dan selaras dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi di era digital.

19Jan/26

Colaboration 3 Prodi RSK, RPL & TI Integrasi Embedded System dan IoT untuk Sistem Kendali Cerdas

Kolaborasi 3 Prodi RSK, RPL, dan TI Gelar Kuliah Umum Embedded System & IoT

Garut, [17 Januari 2026] — Program Studi Rekayasa Sistem Komputer (RSK), Rekayasa Perangkat Lunak (RPL), dan Teknik Informasi (TI) Universitas Garut berkolaborasi menggelar kuliah umum bertajuk “Integrasi Embedded System dan IoT untuk Sistem Kendali Cerdas”.

Kegiatan ini bertujuan meningkatkan pemahaman mahasiswa mengenai integrasi embedded system dan Internet of Things (IoT) dalam pengembangan sistem kendali cerdas yang aplikatif dan relevan dengan kebutuhan industri. Selain pemaparan materi, kegiatan ini juga menghadirkan diskusi interaktif guna memperkaya wawasan mahasiswa terhadap perkembangan teknologi terkini.

Kolaborasi lintas program studi ini diharapkan mampu memperkuat sinergi keilmuan serta menyiapkan mahasiswa agar lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja di era digital.

07Jan/26

CONGRATULATON FOR MAHASISWA FKOMINFO International Student Communication Festival 2026 Bandung, 6 Januari 2026

CONGRATULATION UNTUK KALIAN YANG LUAR BIASAAA !!

– CANTIKA DARSIAN : 3rd Easy Copetition ISCF 2026

– AZRIEL NAUVAL PRATAMA : Katagory Best of the best Creative Content

(Videography)

– BATRISYA ILYA RAHMA : Finalist Public Speaking ISCF 2026

ASPIKOM – International Student

Communication Festival 2026 “Be Creative, Be Critical and

Be Colaborative Laearners” Bandung, 6 Januari 2026

@aspikomjabar @bku.campus @uniga_id

.

Follow us !!

@uniga_id

@bem_fkominfouniga

@periskopmedia

@crewdokumentasiuniga

@mapalikom

@hmti_uniga

@soenuga.id

@himakom_uniga

@republic_it

@publicrelationsc