31Mei/24

Juara Duta Baca Kabupaten Garut 2024 Mahasiswi FKOMINFO UNIGA

Duta baca adalah simbol sekaligus mitra dalam upaya memajukan gerakan literasi nasional. Duta baca juga adalah tokoh yang mendukung gerakan internasional (GLN) di masyarakat dan lingkungan pendidikan. Perannya dalam memberikan sumbangan pemikiran sosialisasi dan penyokong penggerakan literasi di masyarakat dan lingkungan pendidikan.

 duta baca yang akan terpilih nantinya menjadi salah satu peningkatan life skill dan pastinya nanti akan menambah relasi pertemanan yang positif serta membangun rasa percaya diri bahwa remaja memiliki kemampuan yang bisa dimanfaatkan oleh orang banyak dan pastinya kita akan memiliki nilai luhur untuk penggiat literasi dalam membangun upaya mencerdaskan anak bangsa. (Salwa)

Congratulatin Duta Baca Kabupaten Garut Tahun 2024 :

Kategori Mahasiswa :

Juara 1 : Syifa Tul Haya
dan Finalist 10 Besar Sopi Sopiyah

Kedua Perempuan hebat tersebut, merupakan mahasiswi fakultas komunikasi dan informasi universitas garut 🙂
Congratulation gaes 🙂 Proud of you 🙂

 

Baca Selengkapnya : https://hariangarutnews.com/2024/05/30/dinas-perpusip-kabupaten-garut-gelar-grand-final-duta-baca-tahun-2024-ini-para-juaranya/

15Mei/24

Pertamina Goes To Campus mengajak seluruh alumni dan masyarakat untuk ikut dalam kegiatan “Job & Entrepreneur Fair”

JANGAN LEWATKAN KEGIATAN!!!

“PERTAMINA GOES TO CAMPUS JOB & ENTREPRENEUR FAIR UNIVERSITAS GARUT 2024”

Job & Entrepreneur Fair Uniga 2024
– Sabtu, 18 Mei 2024
– Pukul: 09.00 – Selesai
– Tempat: Kampus 1 Uniga Hampor

❗GRATIS, Terbuka untuk umum & Tersedia Fasilitas PEMBUATAN KARTU KUNING DISNAKERTRANS ❗

Ayo!!! Segera Daftar dan Pastikan Posisimu!!!

Link Pendaftaran: https://s.id/join-jtuniga24

@uniga_id
@pertamina
@pertaminacareer

14Mei/24

Antusias mahasiswa/i Fkominfo Uniga dalam kegiatan Seminar Kuliah Umum Public Speaking di Era Media dan Komunikasi Modern pada Generasi Milenial dan Gen-Z

Antusias mahasiswa/i Fkominfo Uniga dalam kegiatan Seminar Kuliah Umum Public Speaking di Era Media dan Komunikasi Modern pada Generasi Milenial dan Gen-Z yang di gelar pada Selasa, 14 Mei 2024 bertempat di Aula Fkominfo Gedung D Uniga.

Tresia Wulandari, S.I.Kom, M.I.Kom narasumber seminar kali ini, memberikan kesan yang menarik dan menyenangkan bagi seluruh peserta yang hadir pada saat Kuliah Umum kemarin, beberapa mahasiswa mendapatkan kesan menarik atas penyampaian pengetahuan, informasi, pengalaman, dan cara yang baik dalam berhadapan di depan umum.

Terima Kasih kepada @tresiasatria yang telah berkesempatan hadir dan memberikan ilmunya kepada seluruh Mahasiswa Fkominfo Uniga 😁

@@uniga_id

KAPRODI ILMU KOMUNIKASI UNIGA
@fachrulnurhadi

13Mei/24

AYO SUKSESKAN TRACER STUDY!!!

Hallo FKOMERS!!!

Bagi teman-teman alumni Universitas Garut utamanya FKOMINFO UNIGA angkatan 2022 dan 2023 jangan lupa yukk isi kuesioner Tracer Studynya🤩

Tracer Study sangat penting bagi alumni dan juga universitas, diantaranya:
– Menguatkan jejaring alumni
– Sebagai bahan evaluasi pendidikan
– Menilai kesesuaian atau relevansi proses pendidikan dengan kebutuhan dunia usaha dan industri
– Membantu meningkatkan peringkat universitas dan akreditasi prodi
– Sebagai dasar untuk membuat kebijakan dalam mencetak lulusan yang berkualitas

Isi kuesioner Tracer Study di laman:
https://tracerstudy.kemdikbud.go.id/kuesioner

@uniga_id

YUK KITA SUKSESKAN TRACER STUDY!!
Jangan Lupa di Isi ya

08Mei/24

KAPRODI ILKOM FKOMINFO UNIGA menggelar kegiatan “Rapat Koordinasi Dosen” rutin

Kaprodi Ilmu Komunikasi Fakultas Komunikasi dan Informasi Universitas Garut, Dr ZIKRI FACHRUL NURHADI, S.T., M.Si
menggelar rapat koordinasi dosen program studi ilmu komunikasi secara rutin.

Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi dan mengembangkan program yang telah ditetapkan oleh pemerintah utamanya kementrian pendidikan Indonesia dalam pengembangan pendidikan di Indonesia utamanya dalam pendidikan tingkat Perguruan Tinggi.

Ada beberapa program kepemerintahan yang disampaikan kepada seluruh Dosen Program Studi Ilmu Komunikasi, Beberapa program pendidikan tinggi lainnya  yang akan terus dilanjutkan pada tahun 2024 adalah meningkatkan Praktisi Mengajar, kerja sama riset internasional, sinergi riset dunia usaha dunia industri (DUDI) dan perguruan tinggi (PT), infrastruktur riset, hilirisasi hasil penelitian, pusat keunggulan riset, Matching Fund and Competitive Fund, dan lain-lainnya.

Kegiatan rapat ini pun bertujuan untuk memberikan pendidikan yang sesuai dengan keputusan pemerintah pada proses pembelajaran para mahasiswa/i utamanya kepada para mahasiswa/i Fakultas Komunikasi dan Informasi Universitas Garut.